
SURABAYA || PINTAR INDONESIA – Ribuan siswa siswi SD Al Hikmah Surabaya antusias menyambut hangat kedatangan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu’ti pada Sabtu, (23/08/25).
Kedatangan Mendikdasmen Abdul Mu’ti di SD Al Hikmah Surabaya tersebut dalam rangka melakukan program kegiatan “Pak Menteri Menyapa” di semua sekolah di Indonesia.
Dalam kunjungan tersebut Mendikdasmen Abdul Mu’ti juga mengapresiasi SD Al Hikmah Surabaya yang telah menciptakan lingkungan belajar yang sehat dengan menerapkan 7 Kebiasaan Anak Sehat Indonesia Hebat.
“Saya sangat mengapresiasi atas sinergisitas yang baik antara pemerintah dan sekolah SD Al Hikmah Surabaya dalam menciptakan lingkungan belajar yang sehat, aman, dan nyaman untuk seluruh murid melalui penerapan 7 Kebiasaan Anak Sehat Indonesia Hebat,” tutur Menteri Abdul Mu’ti.
Menurut Menteri Abdul Mu’ti, anak-anak Indonesia termasuk siswa siswi SD Al Hikmah Surabaya ini akan menjadi generasi hebat jika mampu membiasakan diri menjalankan nilai-nilai yang terkandung dalam Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat.
“Siswa siswi SD Al Hikmah Surabaya adalah anak anak hebat. Kalian semua memiliki kemampuan, memiliki bakat yang merupakan anugerah Allah SWT. Karena itu, jangan jadi anak yang penakut atau rendah diri. Jadilah anak-anak yang senantiasa bersemangat,” sambungnya.
Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat tersebut adalah Bangun pagi, Beribadah, Berolahraga, Makan sehatt dan bergizi, Bermasyarakat dan Tidur cepat.
Oleh karena itu, dalam kunjungannya ini, Menteri Abdul Mu`ti menyampaikan bantuan yang berfokus untuk mendukung program pengelolaan sampah yang telah berjalan di sekolah. Sehingga, bisa turut menjaga keberlangsungan budaya hidup bersih dan ramah lingkungan di sekolah tersebut.
“Bantuan ini untuk membantu pengembangan bakat dan minat anak-anak di sekolah. Agar, anak-anak dibiasakan untuk memiliki kegiatan yang ramah lingkungan untuk membiasakan diri hidup sehat, serta menciptakan lingkungan yang bersih,” terangnya.
Kepala Sekolah SD Al Hikmah Surabaya, Deni Megawati, menyampaikan terima kasih atas kehadiran Mendikdasmen. Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sarana untuk menumbuhkan keceriaan, semangat kebersamaan, sekaligus menanamkan pentingnya hidup sehat bagi anak-anak sejak dini.
“Masya Allah, anak-anak sangat antusias dengan hadirnya Pak Menteri, anak-anak lebih bersemangat, dan kami sangat berterima kasih kepada Pak Menteri sudah berkenan hadir di SD Al Hikmah Surabaya,” ungkap Deni Megawati.
Deni Megawati juga menyampaikan bantuan dari kementerian akan sangat bermanfaat. Bantuan untuk pengelolaan sampah ini sangat relevan agar bisa memanfaatkan sampah yang ada di sekolah sehingga lebih berdaya guna. Karena, SD Al Hikmah Surabaya juga memiliki duta lingkungan dan program pengelolaan sampah Eco Green. (*)
- Pewarta : Saputra Wijaya
- Foto : Saputra
- Penerbit : Ronie Dwito